Written by ABR on . Hits: 209

Ketua MS Kuala Simpang Hadiri Rapat Paripurna DPRK Aceh Tamiang

Kuala Simpang | ms-kualasimpang.go.id
Berdasarkan Ketentuan Pasal 42 ayat (5) Qanun Aceh Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Serta Walikota dan Wakil Walikota, disebutkan bahwa "Hari pertama kampanye dilakukan dalam Rapat Paripurna DPRA/DPRK dengan acara Penyampaian Visi, Misi dan Program dari pasangan calon berurutan dengan waktu yang sama tanpa dilakukan dialog". Kemudian dalam Keputusan KIP Aceh Nomor 7 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati dan/atau Walikota dan Wakil Walikota Provinsi Aceh Tahun 2024, pelaksanaan kampanye dimulai dari 25 September sampai dengan 23 November 2024.

Berdasarkan Surat KIP Kabupaten Aceh Tamiang Nomor 1355/PL.02.2 SD/1116/2024, Tanggal 20 September 2024 Perihal Pemberitahuan Pemaparan Visi dan Misi Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang dalam Rapat Paripurna DPRK Aceh Tamiang. Dalam hal ini Ketua DPRK mengundang Ketua MS Kuala Simpang (Dr. Nusra Arini, S.H.I. M.H.) untuk menghadiri Rapat Paripurna dalam agenda pemaparan visi dan misi Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang yang dilaksanakan pada hari Rabu, 25/09/2024 pukul 15.00 WIB bertempat di Ruang Sidang Utama DPRK Aceh Tamiang.

Dalam Rapat Paripurna ini turut juga dihadiri oleh Pj. Bupati Aceh Tamiang, Ketua DPRK Aceh Tamiang, Kapolres Aceh Tamiang, Dandim 0117/Aceh Tamiang, Perwakilan Ketua PN Kuala Simpang, Ketua MPD Aceh Tamiang, Ketua MPU Aceh Tamiang, Ketua MAA Aceh Tamiang, Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang, Para anggota DPRK Aceh Tamiang, Para Komisioner KIP Kabupaten Aceh Tamiang, Para Komisioner Panwaslih Kabupaten Aceh Tamiang, Ormas Pemuda, Insan pers serta tamu undangan lainnya.
(HUMAS/ABR)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Mahkamah Syar'iyah Kuala Simpang Kelas IB

Jl. Sekerak, Kompleks Perkantoran Pemkab Aceh Tamiang, Desa/Kelurahan Kampung Bundar, Kec. Karang Baru, Kab. Aceh Tamiang

Telepon : (0641) 7447025

Fax: (0641) 7447025

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Lokasi Kantor

© 2024 Mahkamah Syar'iyah Kuala Simpang Kelas IB